Review film seri ‘American Horror Story: Apocalypse’ akhir dunia

Fujiharu.com – Film seri yang baru selesai aku tonton adalah American Horror Story: Apocalypse. Bercerita tentang beberapa orang terpilih yang dimasukkan dibunker karena dunia dalam kedaan perang. Saat itu, Amerika dibombardir dengan tembakan nuklir yang membuat semua orang tewas. Jikalau hidup pun, mereka akan terkena penyakit dan bentuk tubuhnya sudah tidak seperti manusia pada umumnya.

Film baru yang sering wara wiri di recomended for you di Youtube akhirnya aku buka dan tonton. Film tersebut berjudul American Horror Story: Apocalypse. Awalnya aku pikir akan bercerita tentang hantu, setan atau alien. Tapi, ternyata benar benar cerita horor dan mengerikan yang terjadi pada manusia. Lebih jauh dan lebih hebat lagi, bukan hanya sekedar setan.

Film horor yang aku tonton saat ini belum ditayangkan di Netflix, tapi hanya di FX, salah satu TV berbayar di kanal Walt Disney.

Baca Juga: Rekomendasi Film Bulan Januari 2020

Cast American Horror Story: Apocalypse

Cast yang ada di film ini merupakan aktor dan aktris yang tidak perlu lagi diragukan actingnya. Ada Sarah Paulson, aku pikir seperti Adele versi langsing. Hehehe. Kathy Bates yang selalu cemerlang dengan acting difilm manapun. Nama lain yang ikut di film ini adalah Evan Peters, Billie Lourd, dan Emma Roberts.

American Horror Story: Apocalypse sendiri merupakan judul season yang ke delapan. Kamu bisa cek American Horror Story season lainnya. Bahkan yang terbaru udah ada lho.

Baca Juga: Review film Disney ‘Togo’ yang menakjubkan

Plot

Beberapa orang terpilih untuk masuk dalam bunker di saat dunia telah hancur. Mereka diyakini adalah orang oang terpilih karena akan membawa bumi ke peradaban baru yang bagus dan baik. Mereka adalah orang terpilih dari berbagai aspek.

Dalam pembagian kasta di bunkerpun, ada beberapa orang terpilih yang tugasnya untuk menjadi pelayan atau hanya sekedar leha leha karena seperti bos.

Tapi, hidup mereka tidak segampang itu. Mereka telah diplot sesuai dengan rencana yang telah ada. Harus makan apa dan seberapa banyak. Karena hidup terlalu ketat, beberapa ada yang berontak.

Orang orang yang berontak atau tidak sesuai, maka dibunuh oleh penjaga bunker tersebut.

Baca Juga: Review film ‘The Lion King’ 2019 terlalu realistis

Mereka seperti hidup seperti acara reality show Big Brother. Orang orang dengan berbagai karakter dikumpulkan, sehingga konflikpun selalu muncul.

Konflik pribadi bukan hanya bumbu penyedap dalam film. Tapi, yang terpenting adalah bagaimana dunia luar saat ini? Karena mereka belum pernah ke atas permukaan sejak diselamatkan saat nuklir dijatuhkan.

Drama bunker ditambah dengan datangnya orang baru (dari bunker lain) yang akan merombak tatanan yang telah ada. Akankah mereka bersatu melawan orang baru tersebut? Atau mereka akan menemukan masalah yang lebih besar dan lebih menakutkan?

Menurut aku, filmnya lumayan seru. Tapi, ya jika diberi nilai, mungkin akan memberikan nilai 6,5 dari 10.

Baca Juga: Download Ost Bird Of Prey: Diamonds – Megan Thee Stallion & Normani