Nonton streaming drama korea Itaewon Class

Fujiharu.com – Drama baru yang mulai aku ikuti setelah The World of Married (on going) dan Crash Landing On You adalah Itaewon Class. Sinopsis drama korea ini seperti apa ya? Apakah masuk kategori drama dengan rating tertinggi di Korea? Kamu bisa menonton secara streaming di Netflix dan juga Viu Indonesia ya.

Dampak baik dari adanya Corona adalah aku bisa menonton film Korea dengan segala drama yang ada, banyak waktu istirahat dan pastinya banyak me time. Tapi nggak enaknya adalah segala macam hiburan yang biasa aku lakukan sebelum corona atau covid 19 melanda adalah menonton film di bioskop, belanja di mall, ketemu teman kerja, dll nggak bisa dilakukan. Dan yang paling miris sejak corona melanda adalah isi dompet semakin tipis pis. Kenapa? Soalnya banyak kerjaan mengajar bahasa Jepang atau bahasa Indonesia yang di cancel. Sedih banget kan?

Baca Juga: Sinopsis film Titans season 1 Batman dibunuh Robin

Daripada mengurung diri atau bersedih hati tapi nggak guna, lebih baik isi dengan berbagai macam kegiatan yang aku sukai. Salah satunya adalah browsing sepuasnya di wifi indihome aku pastinya. Semenjak tempat nongkrong seamless indihome ditutup, praktis aku nggak bisa nebeng gratis di indihome dimanapun. Aku hanya bisa duduk manis di rumah.

Beberapa kegiatan yang aku lakukan adalah berbenah kamar, baca buku, makan makanan yang disukai, bercengkrama dengan anggota keluarga, browsing internet, nonton video di facebook atau youtube, belajar bahasa Jepang, blogging, dan pastinya menonton film.

Aku bukanlah tipe orang yang langsung suka sesuatu tanpa ada alasan yang jelas. Misalnya ketika ada teman yang merekomendasikan film bagus maka aku akan melihat trailer di youtube, tanya teman yang pernah menontonnya dan ya merasakan sendiri.

Mengisi waktu luang dengan kegiatan bermanfaat

Karena masa isolasi mandiri cukup lama, juga nggak ada kerjaan sih sebenarnya. Aku lebih banyak baca baca informasi kocak, serem atau sedih di facebook. Nggak suka posting juga sih, cuma aku suka melihat kabar teman teman di facebook. Seneng aja bawaannya jika melihat status mereka. Ada yang semakin repot dengan anaknya yang 24 jam bersama mereka, rumah cepat kotor, politik negeri +62 yang katanya dagelan, atau sekedar motivasi yang bisa membuat aku semakin semangat dalam hidup.

Baca Juga: Ost Aladin

Salah satu info yang santer berseliweran adalah tentang film drakor atau drama korea yang berjudul The World of Married. Filmnya memang recomended banget bagi siapapun karena cerita yang menarik dan juga actingnya yang super prima dari aktor dan aktrisnya.

Kali ini, aku akan bercerita tentang drama korea baru yang telah tayang selama Januari sampai Maret 2020 ini. Kamu bisa menonton drama ini di Viu Indonesia dan juga Netflix. Judul film yang sedang aku tonton adalah Itaewon Class.

Itaewon Class sebenarnya kurang begitu menarik dilihat dari judulnya. Kenapa? karena aku nggak tahu apa hebat dan bagusnya Itaewon Class. Apakah tentang jalan yang ada di korea? Tentang sekolah? atau apa?

Tapi karena film ini juga berhasil meraih drama dengan rating ketiga tertinggi korea, maka aku pikir bisa jadi salah satu indikator bahwa film Itaewoon class sangat diminati.

Itaewon Class merupakan cerita yang diadaptasi dari cerita webtoon. Pasti kamu mengenalnya dari cerita cerita yang ada di internet itu. Saking banyak yang baca, maka dibuatlah filmnya.

Saat ini aku baru menonton Itaewon Class yang sub indo episode 01. Jumlah keseluruhan episodenya adalah 16. Jadi siapkan waktu untuk menontonnya selama 16 jam. Cukup lama juga ya.

Baca Juga: Review Knives Out Film Detektif Klasik

Drakor Itaewon bertabur bintang muda berbakat

Jika kamu menonton film The World of Married berisi Ahjussi dan Ahjumma ganteng dan anggun, Itaewon justru memberikan rasa muda disegala bidang. Ya, selama aku menonton Itaewon Class episode 01, jiwa muda yang ada seolah kembali menggebu gebu dan meluap tak terbantah.

Salah satu actor utama yang menonjol adalah Park Seo joon, yang mungkin kamu mengenalnya di Whats Wrong with Secretary Kim. Acting yang dia tunjukkan ternyata cukup bagus. Ehem, sebelumnya aku pikir actingnya agak kaku gitu.

Lalu ada juga tokoh lain yang menjadi teman pertama Park Seo joon di film Itaewoon, Kwon Nara. Meskipun mereka berada di umur 20an akhir, tapi mukanya masih bisa disandingkan dengan anak SMA. Hehehe.

Baca Juga: Akhir Crash Landing On You

Ost yang sangat memorable

Meskipun aku nggak hapal dengan ost Itaewon Class, tapi ost yang muncul selama muncul sangat pas dan begitu bagus. Aku pikir, jika aku menamatkan film Itaewon Class, maka aku akan bisa mengingat melody dari ost Itaewon Class.

Plot Itaewon Class

Film yang ditayangkan oleh JTBC meraih kesuksesan yang luar biasa karena cerita dan juga acting sempurna dari pemainnya.

Park Sae Ro Yi, seorang laki laki tampan yang tidak pandai bersosialisasi. Selama hampir 3 tahun sekolah di SMA, dia sama sekali tidak mempunyai sahabat, bahkan teman sekalipun. Namun kehidupan yang dia jalani serasa bukan masalah besar baginya.

Suatu ketika, dia dipindahkan ke sekolah baru. Namun sayang, hari pertama sekolahnya merupakan hari terakhir dia sekolah selama hidup. Dia dikeluarkan karena memukul anak seorang direktur terkenal. Ayah Park Sae Ro Yi pun dengan terpaksa harus mengundurkan diri karena anak yang dipukul Sae Ro Yi adalah anak dari bos ayahnya.

Baca Juga: Drama Korea baru The World of Married

Hal yang membuat panas episode 1 Itaewon Class adalah ketika ayahnya tewas tertabrak mobil oleh anak sang direktur tersebut. Sae Ro Yi pergi membalaskan dendam pada anak direktur tersebut dengan mendatangi rumah sakit dan memukulinya. Apakah Sae Ro Yi akan membunuh anak direktur tersebut juga agar bisa membalaskan sakit hatinya?

Silahkan ditonton. Jangan lupa siapkan cemilan yang enak jika akan menontonnya. Hehe