FUJIHARU – Bintang film dan juga drama Korea Selatan, Hyun Bin melepas masa lajangnya dengan menikahi aktris ternama Son Ye Jin.
Hyun Bin dan So Ye Jin menikah pada Kamis, (31/3). Foto foto pernikahannya dirilis oleh agensi VAST Entertainment 2 minggu setelah pernikahan keduanya.
Son Ye Jin tampak begitu bahagia dengan gaun putih cantik; Hyun Bin begitu gagah dengan jas hitam dan senyum manisnya.
Kisah Nyata Setelah Syuting Drama
Kisah asmara Hyun Bin dan Son Ye Jin tercium media sejak keduanya membintangi drama peperangan antara Korea Utara dan Korea Selatan dengan judul Crash Landing on You. Namun masih belum pasti apakah keduanya menjalin cinta atau belum.
Crash Landing on You merupakan drama Korea yang mengharu biru tentang kisah cinta antara seorang tentara Korea Utara dan gadis Korea Selatan.
Namun, siapa sangka bahwa keduanya berakhir sama seperti film, yaitu bersama.
Hyun Bin Menikah di Seoul, Korea Selatan
Pasangan ganteng dan cantik ini menikah di the Walkerhill Hotel Aston House, Seoul pada pukul 14.00 secara tertutup.
Pernikahan Hyun Bin dan Son Ye Jin dihadiri sekitar 200-300 tamu undangan yang sebagian besar adalah artis dan juga sahabat Hyun Bin ataupun Ye Jin.
Salahsatu artis yang turut hadir dalam pernikahan Hyun Bin dan Ye Jin adalah Gong Hyo-jin, Jang Dong-gun, Uhm Ji-won, Song Yun-a, dan Lee Min-jung. Jeon Mi-do dan Kim Ji-hyeon.
Tamu undangan lainnya antara lain: Gong Yoo, Ko So-young, Seo Jang-hoon, Park Joong-hoon, Park Sol-mi, Sol Kyung-gu, Son Ji-chang, Song Yun-ah, Ahn Sung-ki, Ha Ji-won, Han Jae-seok, Hwang Jung-min, dll.
Hyun Bin dan ye Jin diketahui berpacaran sejak Maret 2020, usai membintangi drama Crash Landing On You.